Friday, February 02, 2007

Kou Kou Kyoushi 2003

Garis besarnya adalah cinta terlarang antara guru dan murid. Hina dan Koga secara kebetulan bertemu di suatu malam, dan karena keduanya sedang merasa kesepian, mereka bermalam di tempatnya Koga. (untungnya ga terjadi apa-apa, cuma numpang tidur doang). Besoknya ternyata baru ketahuan kalau Koga adalah guru matematika baru di sekolah Hina. Dan yang nyebelinnya, guru ini pura2 ga kenal ama Hina.

Untungnya setelah berapa lama Koga ngaku kalo dia inget ama Hina, cuma sebagai guru, dia pura2 ga kenal biar ga timbul masalah. Mulailah hubungan antara guru dan murid ini. Dan ternyata dibalik alasan Koga menjadi guru, dia menderita tumor di kepalanya, yang menyebabkan hidupnya hanya tinggal 6 bulan. Yang bikin kacau adalah, suatu hari Hina mendengar percakapan Koga dan dokternya tentang tumor itu, dan menyangka bahwa dialah yang menderita tumor itu, karena saat itu dia berada di rumah sakit setelah kepalanya terbentur.

Koga yang tadinya ingin berterus terang malah kaget waktu tau kalo Hina salah tangkep. dan bukannya ngasihtau yg bener, dia malah membiarkan Hina berpikir seperti itu. Jadinya Hina ngerasa kalo hidupnya akan segera berakhir, padahal harusnya si guru yang berpikir seperti itu. Mungkin si guru berpikir dia ingin ada orang lain yang juga merasakan hal yang dialaminya, dan membandingkan tindakan yang diambil Hina dengan tindakannya sendiri.

Selain masalah ini, ada juga masalah-masalah tambahan seputar guru. Misalnya temen Hina, Beniko, yang diincar oleh host dari klub malam, karena Beniko ini anak orang kaya. Host ini, Yuji, keliatannya bejat dan pernah menimbulkan korban (ada cewe yg bunuh diri) sebelumnya. Makanya Fujimura-sensei, guru kepala di sekolah, bener-bener memperhatikan masalah ini, dan maksa2 supaya Yuji ga usah gangguin Beniko lagi. Tapi siapa sangka, si guru Fujimura ini ternyata punya rahasia juga, dan masa lalu yang keliatannya kurang baik.

Hina dan temennya Beniko

Hina dan pak guru

thumbnailnya

Friday, January 26, 2007

Kimi wa Petto

Iwaya Sumire (Koyuki), wanita karier yang cantik, cerdas, kuat, tinggi, sukses, pokoknya perfect. Tapi justru karena segala kelebihannya itu dia ga bisa dapet cowok. Pacarnya milih buat putus soalnya dia merasa inferior dan kalah kalo ketemu ama Sumire.

Pada suatu malam, Sumire menemukan kardus yang di dalamnya ada cowok yang terluka dan berdarah-darah. Karena ga tega ninggalin dia sendiri, Sumire membawa kardus beserta isinya itu ke rumahnya, trus si cowok diobatin. Dikiranya kalo udah bangun dan sehat, si cowok bakal pulang. Tapi ternyata si cowok ga mau pulang dan pengen tinggal ama Sumire. Sumire akhirnya ngasih syarat : si cowok boleh tinggal, tapi sebagai pet (binatang peliharaan). Dan gilanya si cowok setuju. Sejak itu, si cowok diberi nama Momo, nama anjing Sumire waktu kecil. Kelakuannya persis mirip anjing peliharaan, dan berkat Momo, Sumire kadang bisa menghapus beban masalah yang sedang ditanggungnya.


Lalu siapa sebenarnya si cowok ini? Ternyata dia adalah Goda Takeshi (Matsumoto Jun), penari yang lari dari rumah, karena pengen belajar hidup mandiri untuk latihan hidup di Jerman. Mulailah sejak itu Momo tinggal ama Sumire, sampai waktunya dia pergi ke Jerman.

Thursday, January 25, 2007

HOTMAN

Furuya Enzo tinggal bersama adik-adiknya, yang masing-masing memiliki ayah yang berbeda. Ibu mereka menikah 4 kali, dan dari keempat pernikahannya itu, lahirlah Enzo dari suami pertama, Shima dari suami kedua, Hinata dari suami ketiga, serat Haiji dan Ryunosuke dari suami terakhir. Ibu mereka sendiri sudah meninggal dan mereka tinggal di rumah peninggalan ibunya. Enzo dan adik-adiknya, satu orang lagi yang tinggal di rumah itu adalah Nanami, anak Enzo, yang 5 tahun lalu ditinggalkan di depan rumahnya dan disebut-sebut sebagai anak Enzo, tanpa Enzo sendiri mengetahui ibu si anak tersebut.



Jadilah Enzo sebagai kepala keluarga, sekaligus sebagai seorang ayah. Karena Nanami memiliki penyakit atopi, yaitu sejenis penyakit kulit yang membuat badannya gampang gatal2, Enzo sangat ketat dalam masalah kesehatan dan makanan, sehingga dia hanya memperbolehkan makanan2 yang sehat dan tidak menyajikan daging, demi kesehatan. Selain itu, Enzo kadang bersikap terlalu strict, sehingga menyebabkan adik-adiknya kesal padanya.

Selain keluarganya, Enzo juga memiliki lingkungan sosialnya sendiri, mulai dari guru kesehatan yang suka padanya, Misuzu, teman lamanya Yukimi, yang sempat disangka ibu dari Nanami, dan Toki, pacar Yukimi yang tak sengaja bertemu dengannya. Dengan melalui berbagai masalah, Enzo berusaha menjadi kepala keluarga yang baik supaya dia, adik-adiknya, dan Nanami bisa hidup bahagia.



Furuya Enzo (Sorimachi Takashi) : bekas preman dan kehidupan masa lalunya berantakan, yang menyebabkan munculnya Nanami. Sejak menjadi kepala keluarga, sikapnya langsung berubah, dan menjadi gila kesehatan. Enzo jadi banyak tahu tentang kesehatan dan vitamin, dan sering sekali menasehati orang lain tentang kesehatan.
Furuya Shima (Konishi Manami) : adik Enzo yang rajin dan bertindak sebagai 'ibu' bagi mereka semua, yang memasak dan ikut bekerja untuk menghidupi keluarga, sehingga tidak sempat mengurusi kehidupan pribadinya sendiri.
Furuya Hinata (Ichikawa Yui) : masih SMA, dan agak genit, sehingga pernah dimanfaatkan oleh orang yang disukainya.
Furuya Haiji (Saito Shota) : kembar yang pertama. Sifatnya pemalas dan kasar.
Furuya Ryunosuke (Saito Keita) : kembar kedua. Kebalikan dari Haiji, sifatnya rajin dan pintar.
Nanami : anak Enzo yang entah siapa ibunya. Nanami memiliki penyakit atopi, yang membuat hampir segala masalah di keluarga itu berawal. Lugu dan merupakan cahaya di keluarga itu.
Misuzu (Yada Akiko) : guru kesehatan di sekolah yang sama dengan Enzo (Enzo bekerja jadi guru). Suka dengan Enzo, tapi malu-malu dalam menyatakannya. Karena itulah sering membantu keluarga Enzo jika ada masalah.

Wednesday, January 24, 2007

Hitonatsu no Papa e



Setelah ibunya meninggal, Mochizuki Marimo menerima pesan terakhir dari ibunya untuk menemui ayahnya. Marimo sendiri belum pernah tau kalo dia punya ayah. Ayahnya adalah Shinpei, semacam detektif yang tugasnya macam-macam, mulai menjadi penguntit sampai menjadi bodyguard. Pertama kali Marimo menemuinya, Marimo kecewa karena figur ayah yang dibayangkannya ternyata jauh dari kenyataan. Shinpei orang yang asal-asalan dan tak serius. Tapi kemudian Marimo turut menemani Shinpei dalam menjalankan pekerjaannya, dan darisana, akhirnya Marimo mengetahui kalau Shinpei tidak seburuk yang dipikirkannya.
Selain dengan ayahnya, Marimo juga bertemu dengan orang-orang lain, di antaranya para penghuni bar yang juga merangkap grup penari, dokter Asami yang jadi pacar Shinpei saat itu, dan orang-orang dari kantor Shinpei yang melayani jasa penyelidikan.
Satu lagi, ini adalah Aya Ueto Best of Performance, Best HairStyle pokoknya. Yang paling gw suka pokoknya.


cast : Marimo (Ueto Aya), Shinpei (Kitamura Kazuki)
Kitamura Kazuki ini yang juga main jadi Kanbei di Azumi, ternyata mereka main juga di dorama yang sama.

Sunday, January 14, 2007

Good Luck!!

Apa saja yang menyebabkan pesawat bisa terbang? Bukan keajaiban, tapi melainkan kerjasama dari seluruh orang yang terlibat dengannya, mulai dari kru pesawat yang terdiri dari pilot, Cabin attendant (CA), penumpangnya sendiri, juga dengan orang2 di luar pesawat seperti mekanik, dan petugas bandara.

Shinkai seorang co-pilot yang memiliki keinginan menjadi pilot di kemudian hari. Dia hampir saja mengubur keinginannya menjadi pilot karena seorang auditor penerbangan bernama Kapten Koda, yangmenyebutnya tak pantas terbang dan tak memiliki kemampuan sebagai pilot. Walaupun begitu, berkat masukan orangorang di sekelilingnya, Shinkai memutuskan untuk tidak jadi berhenti dan membuktikan bahwa dirinya akan menjadi pilot.

Shinkai (Kimura Takuya) : co pilot yang selalu telat datang, dan walaupun ceroboh, memiliki pandangannya sendiri tentang bagaimana seorang pilot harus bertugas. Keras kepala, bersemangat, yang merupakan sifat-sifat yang sebaiknya dimiliki pilot.
Kouda (Tsutsumi Shinichi) : orang dingin, menyebalkan, dan dibenci banyak orang. Rupanya karena kejadian di masa lalu, dan tidak ingin kejadian yang sama terulang, Kapten Kouda sengaja menjadi orang yang dingin dan galak.
Ogawa (Shibasaki Kou) : mekanik yang takut terbang. Hal itu disebabkan karena waktu kecil, orangtuanya meninggal dalam sebuah penerbangan, karena itu dia ingin menjadi mekanik agar memastikan penerbangan aman.
Togashi (Kuroki Hitomi) : CA senior yang sudah berpengalaman dalam menangani berbagai macam penumpang.
Ota (Danta Yasunori) : chief of parser, semacam CA juga. Juga berpengalaman menangani penumpang, karena sebelumnya bertugas di bagian penanganan keluhan.
Fukawara (Uchiyama RIna) : CA genit yang mengejar-ngejar Shinkai sejak awal.
Jane (Takenaka Naoto) : pilot nyentrik yang hobi bicara bahasa asing.

Saturday, January 13, 2007

Boku dake no Madonna

Kyoichi tinggal di sebuah apartemen supaya bisa hidup mandiri terlepas dari keluarganya. Tapi ternyata bahkan dia masih tidak bisa menemukan privasinya sendiri. Di tempat barunya, para tetangganya selalu memperhatikannya. Ditambah lagi suatu ketika, seorang gadis misterius muncul di kamarnya. Gadis ini, Surumi, tiap malam menyelinap ke kamar Kyoichi untuk mengamati orang yang disukainya, yang kebetulan tinggal di apartemen di depan apartemen Kyoichi.



Bukannya minta ijin atau semacamnya, Surumi seenaknya menggunakan kamar Kyoichi untuk kepentingannya. Kyoichi juga tak mampu berbuat apa-apa untuk menghalanginya. Mereka malah berteman, dan Kyoichi alih-alih malah membantu Surumi mengawasi Honda, laki-laki yang diawasinya. Surumi bahkan memberinya nama panggilan Kyon. Kemudian, semakin lama, Kyoichi merasa bahwa dia menyukai Surumi, sementara dia tahu kalau Surumi menyukai Honda.



Suzuki Kyoichi (Takizawa Hideaki) : pemuda kuliah yang pemalu, dan sebenarnya membosankan. Hidupnya mulai berubah sejak Surumi mendatangi kamarnya.
Kataoka Surumi (Hasegawa Kyoko) : menyelinap ke kamar Kyoichi untuk mengawasi orang yang disukainya.
Honda : orang yang diawasi Surumi
Imamura : gadis yang tadinya menolak Kyoichi, tapi begitu melihat Kyoichi lengket dengan Surumi, berbalik mengejar Kyoichi.

Thursday, January 11, 2007

You're Under Arrest

Kisah tentang 2 orang wanita perkasa. Walaupun cuma sebagai polisi lalu lintas biasa, Kobayakawa Miyuki(Hara Sachie) dan Tsujimoto Natsumi(Itoh Misaki) sangat kuat, kemampuannya lebih dari cukup untuk meringkus penjahat. Sering tidak mematuhi peraturan dan berbuat seenaknya sendiri, cara mereka menjalankan tugas berbeda dari polisi-polisi lain.



Dengan dibantu rekan-rekan lainnya, mereka berdua berhasil mengatasi berbagai kasus, mulai dari perampokan bank dan pembajakan bus, stalker (penguntit), dan kasus-kasus lainnya yang sebenarnya bukan ruang lingkup tugas mereka sebagai polisi lalu lintas.

Wednesday, January 10, 2007

Trick 2

Mereka kembali. Yamada Naoko si pesulap dan Ueda Jiro si ilmuwan kembali untuk menghadapi kasus-kasus fenomena spiritual. Mereka percaya bahwa kekuatan spiritual itu tidak ada, dan segala sesuatunya bisa dijelaskan secara ilmiah. Segala macam fenomena spiritual yang ada hanyalah trik yang digunakan untuk menipu penglihatan.

Dimulai ketika Ueda menerima permintaan untuk menyelidiki kejadian aneh yang terjadi di Six Tombs Village. Setiap tahunnya pada tanggal 11 Januari, selalu ada tamu di penginapan di sana yang mati dengan sebab kecelakaan. Selain itu, pada lukisan prajurit perang, muncul air mata darah dari lukisan tersebut. Kejadian ini dikaitkan dengan pembalasan dendam prajurit perang yang dibunuh oleh warga desa tersebut pada masa silam.
Berikutnya mereka berhadapan dengan peramal yang akurat dalam membaca masa depan, sekaligus meramalkan bencana yang akan diterima jika tidak menuruti sarannya. Peramal ini mengatakan bahwa ada time gap dimana dia bisa pergi ke masa depan dan melihat apa yang akan terjadi. Dengan alasan itulah dia menerima uang dari orang yang ingin mengetahui masa depan.
Setelah itu mereka mencari orang yang hilang akibat diculik Taxy misterius dengan bantuan ahli psi-trailing, yang mengatakan bahwa ada semacam "Zone" yang merupakan wujud kekuatan dari orang-orang yang mati.
Kemudian mereka berhadapan dengan anak yang mampu memberikan kutukan, gadis cantik yang merasa nyawanya terancam dengan kutukan tersebut, dan komplotan penipu yang berkilah bisa menggandakan uang.
Terakhir, mereka menjadi anggota eksplorasi sebuah desa dimana keanehan-keanehan terjadi, seperti batu yang bisa melayang, dan orang mati yang hidup kembali, rambut yang tiba2 tumbuh pesat, dan cerita yang mengatakan bahwa tidak ada orang yang kembali setelah memasuki hutan. Hal ini konon disebabkan oleh penyihir dari pulau selatan yang dibunuh pada masa silam. Hal ini jelas membuat Naoko gundah karena dia yang juga berasal dari pulau selatan juga pernah bertemu dengan penyihir itu waktu kecil.



Yamada Naoko (Nakama Yukie) : pesulap berbakat tapi tak laku, tidak punya pekerjaan tetap dan selalu bermasalah dengan uang sewa kamarnya. Alih-alih mendapat pekerjaan, Naoko selalu terjebak oleh Ueda dalam menangani kasus-kasus fenomena spiritual. Naoko memiliki kemampuan analisis yang tajam dan mampu mengenali trik-trik yang digunakan pelaku, selain karena dia sendiri juga sering menggunakannya.
Ueda Jiro (Abe Hiroshi) : profesor yang terkenal dengan Donto Koi (Come Over). Terkenal dan dicari orang-orang untuk menangani kasus-kasus aneh. Sebenarnya tidak punya kemampuan, Ueda hanya memanfaatkan kecerdasan Naoko dalam memecahkan kasus. Tidak bisa diandalkan dalam masalah otak, dan sering pingsan jika melihat hal aneh, walaupun badannya besar dan kuat.
Yabe Kenzo (Namase Katsuhisa) : polisi bodoh yang memakai wig yang sering menangani kasus bersama mereka. Betul-betul bodoh.

Saturday, January 06, 2007

Searchin' for My Polestar

Dorama yang bertema tentang persahabatan. Ceritanya bagus dan menyentuh. Tujuh orang anggota klub astronomi, sebelum berpisah, mereka berkumpul dan menyatakan keinginan yang ingin diwujudkannya. Tiga tahun kemudian mereka bertemu kembali, diawali dengan salah satu dari mereka yang menikah. Tapi ternyata keadaan mereka setelah 3 tahun tidaklah begitu baik. Kenyataan berbeda dengan apa yang mereka harapkan waktu itu. Masalah-masalah selalu muncul pada masing-masing orang. Walaupun begitu, mereka tetap bersama-sama dan saling berusaha membantu menyelesaikan permasalahan yang menimpa salah satu dari mereka.



Kyoichi (Ito Hideaki), bekerja di sebuah perusahaan konsultan. Walaupun bernasib lumayan baik, Kyoichi terkadang bimbang karena kebijakan perusahaannya yang seringkali menyebabkan perusahaan-perusaahaan kecil ditutup dan bangkrut.
Tomoya (Sakaguchi Kenji), selama 3 tahun berkelana ke luar negeri, tapi sebenarnya dia tak tahu hendak mencari apa. Walaupun begitu di hadapan teman-temannya dia selalu berusaha tampil optimis dan ceria.
Mifuyu (Koyuki), gagal menjadi guru SD yang merupakan impiannya, dan berkutat menjadi guru tutor untuk bimbel bagi anak2 yang ingin masuk ke perguruan tinggi. Walaupun begitu Mifuyu tetap ingin mengikuti tes untuk menjadi guru.



Takeshi (Odagiri Jo), karena orangtuanya terlibat utang, dia terpaksa putus kuliah, dan terlibat dalam bisnis ilegal dalam upaya memperoleh uang untuk menebus utang ayahnya.
Satomi, walaupun keinginannya menikah tercapai, kehidupan pernikahannya tidak terlalu menggembirakan, dikarenakan suaminya ingin agar dia berhenti dari pekerjaannya.
Yuri (Konishi Manami), bermasalah dalam pekerjaannya karena perlakuan dari atasannya. Yuri juga tidak yakin akan perasaan Takeshi padanya.
Kenta, berakhir dengan membantu orangtuanya dalam menjual ikan. Dia juga sempat menjadi korban dari bisnis ilegal Takeshi, yang menyebabkan masalah pertama yang muncul diantara mereka.
selain tujuh orang ini, ada satu orang lagi yang menjadi bagian dari mereka.
Nanae (Hasegawa Kyoko), memiliki masalah psikologis yang membuatnya sulit bergaul. Bertemu dengan Kenta melalui bisnis ilegal Takeshi, dan juga bertemu Kyoichi, akhirnya mulai belajar mengatasi masalahnya.

Saturday, December 30, 2006

My Little Chef



Tentang makanan lagi, tentang restoran, cuma beda ama Lunch Queen. Kalo Lunch Queen restorannya tradisional, di sini restoran Perancis, makanya gayanya pun beda. Disini makanan yang disajikan tidak terlalu memikat, dan aneh. Mereka menghabiskan makanan yang banyak dan membuat sebuah santapan, untuk kemudian hanya menyajikan sepiring yang hanya berisi seperberapa dari hidangan yang dimasak. Boros. Udah gitu bikin hidangannya pun lama, beda ama Lunch Queen yang cepet banget masaknya, trus tampilannya pun menggiurkan buat dimakan, sedangkan disini, tampilan hidangan diatur biar mirip kayak bentuk apa gitu, tapi tetep aja ga terlihat seenak Lunch Queen. Trus karena ini tentang restoran Perancis, sering muncul teks bahasa Perancis, baik nama makanan maupun waktu nyapa.



story:
Restoran Etoile milik keluarga Tachibana bangkrut, dan akhirnya menjadi milik orang lain. Tachibana Kensuke kesal karena kakaknyalah, Tachibana Kenzo, koki jempolan, menghilang dan menyebabkan restoran mereka direbut orang. Ternyata hal ini disebabkan karena Kenzo kehilangan indra perasanya, tidak bisa memebdakan rasa lagi, karena itulah kariernya sebagai koki berakhir, dan dia pergi.
Kenzo pulang ke tempat asalnya dan bertemu dengan anak temannya, Kamosawa Shinichi, koki jempolan juga, yang sudah meninggal. Anak Shinichi, Seri, ternyata memiliki bakat memasak seperti ayahnya. Karena itulah, Kenzo meminta Seri untuk pergi ke Tokyo untuk membantu Kensuke menyelamatkan restoran Etoile.
Seri yang pemalu pergi ke Tokyo bersama adiknya Nazuna, bertemu dengan Kensuke, dan mendapati bahwa Kensuke sudah keluar dari Etoile karena tidak tahan dengan sikap pemilik barunya. Tapi sesudah melihat hasil kerja Seri, Kensuke memutuskan menggunakan seluruh uang miliknya untuk membuka restoran baru, dengan nama Le Petite Etoile (Bintang Kecil) dan menjadikan Seri sebagai koki. Kensuke sendiri akan menjadi semacam tuan rumah, yang ahli dalam melayani dan menyajikan makanan.
Makanan yang dibuat Seri bukan sekedar makanan. Seperti ayahnya, makanan yang mereka buat bertujuan untuk membuat orang yang memakannya merasa bahagia. Mereka ingin makanan itu menyentuh perasaan dan membuat hati tenang. Sudah berkali-kali makanan yang dibuatnya membuat orang yang tadinya sedang stres menjadi ceria dan kembali optimis.



Yada Akiko (Kamosawa Seri) : anak pemalu yang sifatnya mirip ayahnya. Untuk membuat suatu makanan yang menyentuh perasaan, Seri harus mengetahui konsumennya terlebih dulu, dan menanyakan beberapa pertanyaan. Dan saat berpikir ingin membuat masakan apa, Seri memejamkan mata, dan ide akan muncul ditandai dengan terangnya ruangan. Dan salah satu kebiasaan yang lucu, baik Seri maupun ayahnya, selalu memejamkan mata saat difoto.
Tachibana Kensuke (Abe Hiroshi) : kesal karena kakaknya kabur begitu saja. Kensuke memiliki pandangan yang berbeda dengan Seri tentang masalah penyajian makanan. Tapi dia mengakui bahwa pada kasus ini, pandangan Seri seringkali lebih berhasil.
Kamosawa Nazuna (Ueto Aya) : adik Seri, beda ibu. Tomboi dan pemberani. Oleh karena mengkhawatirkan kakaknya yang pemalu, Nazuna ikut ke Tokyo untuk menjaga kakaknya dari kecerobohan2 yang mungkin terjadi. Nazuna ditugaskan menjadi pelayan.